Cari Blog Ini

Sabtu, 06 Desember 2014

The colour of Autumn

Musim gugur salah satu best season untuk mengunjungi Jepang, warna dedaunan kuning merah gradiasi hijau yang jarang kita temui di tanah air membuat kagum, dimulai bulan Oktober untuk Jepang bagian atas (aomori,yamagata, iwateken,Hokkaido) pada bulan November di Jepang bagian tengah (Nagoya,Tokyo, shizoukaken,Osaka,Kyoto dll) dan Desember awal di Fukuoka. 
Ada beberapa tempat yang indah untuk menikmati keindahan dedaunan pada musim gugur didaerahku (okazakicity dan sekitarnya) yang paling terkenal adalah korankei (1jam dari rumah) terletak di kota Toyota city 
Melihat koyo (dedaunan yg merah kuning itu ada maple atau momiji yg warna merah dan ada ginkgo leaves atau dijepang disebut ichou yg berwarna kuning) 
Suasana di tempat wisata korankei selain banyak toko oleh oleh juga banyak ada kedai makanan lokal, terlihat bukit2nya berwarna warni ya 
Foto diatas adalah foto di taman dekat rumah, ini salah satu tempat favorite penduduk di kotaku nama tamannya higashi koen (higashi=timur,memang letaknya di timur) selain menikmati keindahan dedaunan musim gugur disini juga bagus utk family gathering krn nyaman utk anak-anak ada kebun binatang juga lho bisa kasih makan binatang dan dihari tertentu bisa baik kuda poni masuk ke taman ini gratis 
Momiji di higashi koen okazaki city 
Ini foto diambil waktu maen ke Nagoya daerah Yaba park Nagoya sepanjang jalan pohon berwarna kuning 
Jidohambaiki (vending machine) di kota Nagoya cantik ya dikelilingi daun ichou
Ini foto pohon ichou yg besar bgt di daerah Toyokawa deket sini juga ada toko madu yg bangunannya cakep bgt kayak istana di negeri dongeng 
Taman yg indah 

4 komentar:

  1. mbak...
    pengen ke sana juga :) ..
    keren banget :) :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih ya mbak insyaallah liburAn bisa kesini ya aamin

      Hapus
  2. Halo kak arin, salam kenal namaku adel ^^
    Aku baru nemuin blog kakak dan baca" lalu jatuh cinta sama isinya wahahaha

    Aku jd dpt gambaran culture dan spot yg bagus di jepang apa aja lol
    Oh iya kak, kalo boleh aku mau minta email kakak, atau ini email ku kak adeliasidiq@gmail.com
    Kebetulan aku lagi persiapan untuk tinggal di jepang karena calon suami ku orang jepang jadi kalo boleh aku mau ngobrol sama kakak hehehe makasih ya kak dan salam kenal ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih byk ya Adelia..aku jarang buka blog skrg sejak ada anakk
      Maaf jadinya lama valasnya nanti aku email ya

      Hapus